Keindahan berasal dari kata
“Indah”, indah adalah sifat dari sesuatu yang memberi kita rasa
senang bila melihatnya atau merasakannya. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia,
keindahan diartikan sebagai keadaan yang enak dipandang, cantik, bagus, benar
atau elok.
Keindahan dalam arti luas,
menurut Aristoteles yang melihat keindahan sebagai sesuatu yang baik dan juga
menyenangkan, tetapi bangsa Yunani juga mengenal pengertian keindahan dalam
arti estetik disebutnya“Syimmetria”, yang artinya adalah
keindahan berdasarkan pengelihatan. Jadi pengertian keindahan yang
seluas-luasnya dapat meliputi Keindahan Seni, Keindahan Alam, Keindahan Moral,
Keindahan Intelektual.
Keindahan tidak semua-muanya harus pemandangan, keindahan dapat berupa keindahan dalam keluarga. Keluarga merupakan
sumber kebahagiaan kita. Segala hal kita lakukan untuk keluarga tercinta,
segala hasil kerja keras kita adalah untuk menghidupi keluarga. Tak jarang
terjadi konflik didalamnya, namun bagaimanapun keluarga adalah tempat kita
kembali pulang. Itulah indahnya keluarga.
Memang keluarga yang indah dan
bahagia adalah harta yang paling berharga dalam kehidupan kita, keluarga tak
akan bisa ternilai dan bisa ditukar dengan apapun termasuk uang. maka dari itu
hendaknya kalian semua khususnya yang masih memiliki keluarga jangan sampai
sia-siakan keluargamu, buatlah keluargamu bangga dari apa yang sudah kamu
hasilkan dan lakukan sekarang.
Foto ini diambil
ketika salah satu saudara dari kami menikah